Clear Type Text Tuner atau cttune, yang berfungsi untuk membuat tampilan teks pada layar agar tampil jelas seperti teks yang di cetak pada kertas. Fitur ini sangat berguna bagi kita yang sering menulis atau yang sering membaca di komputer atau pun di laptop agar saat menulis dan membaca merasa nyaman karena tampilan teks terlihat nyata.
Clear Type Text Tuner sendiri merupakan font teknologi yang membuat teks di layar komputer menjadi lebih tajam dan lebih bersih. Tampilan teks yang jelas dan mudah dibaca di komputer atau di laptop adalah keharusan untuk memudahkan penggunaan komputer atau pun laptop.
Cara memperbaiki tampilan teks yang buram di Windows 10
Berikut langkah-langkahnya untuk memperbaiki tampilan teks di Windows 10
1. Buka fitur Clear Type Text Tuner
- Tekan tombol Windows+R dan ketik kan "cctune " atau " cttune.exe ", dan klik OK atau Enter
- Klik icon search dan ketik kan " AdjustClear Type Text", dan klik Open
2. Untuk mematikan fitur Clear Type Text Tuner hilangkan centang dan untuk mengaktifkannya centang Turn on ClearType lalu klik Next
3. Setelah klik Next pilih sample teks yang terlihat jelas dan tajam lalu klik Next
4. Pada tahap kedua ini pilihan sample teks yang di tampilkan ada 6 dan pilih yang menurut kita paling jelas dan mudah untuk dibaca, lalu klik Next
5. Pada tahap ketiga pilihan sample teks yang di tampilkan ada 3 da kita pilih yang terlihat jelas, lalu klik Next
6. Pada tahap ke empat juga masih sama pilih yang terlihat jelas, lalu klik Next
7. Dan pada tahap ke lima atau tahap yang terakhir untuk memastikan kita untuk memilih tampilan teks yang terlihat jelas, tajam dan mudah untuk di baca, jika sudah di pilih klik Next
8. Jika sudah menyelesaikan lima tahapan, klik Finish untuk menyelesaikannya
Sekarang kita lihat perbedaan tampilan teks sebelum dan sesudah kita melakukan Adjust ClearType Text, jika dirasa masih belum terlihat jelas ulangi lagi langkah-langkahnya dari awal lagi.
Sekian Cara memperbaiki tampilan teks yang buram di Windows 10, semoga dapat membantu dan bermanfaat.
No comments:
Post a Comment